SPBU di Colomadu Karanganyar Kabakaran, Mobil Luxio Ludes di Lalap si Jago Merah

TSN – KARANGANYAR, Telah terjadi kebakaran pada hari Rabu (31/7/2024) sekitar pukul 07.30 WIB di PoM Bensin  SPBU 4457105 jl. Adi Sucipto Desa Paulan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar.

Api menjalar dan melahap sebuah mobil merk Luxio hitam no.pol  AD 1640 ZU  tahun 2011 Atas nama MUSTAMIR, Asmil Korem Surakarta dan STNK juga ikut terbakar.

Dalam kejadian ini saksi yang melihat adalah Puji Raharjo (54) selaku Operator SPBU yang merupakan warga Maguan RT 08/09 Gaum, Tasikmadu, Karanganyar. Kemudian Muhamad Nugroho (23) yang juga Operator SPBU warga Tohudan Kulon RT 04/03, Tohudan, Colomadu, Karanganyar. Selanjutnya Aji Kurniawan (22) Operator SPBUwarga Wonorejo 4/5 Gondangrejo, Karanganyar.

Sementara pengendara kendaraan bermotor Anung Setyo Nugroho (44)  warga Jl. Asahan RT 03 / 03 Mageru, Sragen, selanjutnya Hijrah Ahmad Raihan (21) seorang Mahasiswa warga Tanon lor RT 03/02 Gedongan, Colomadu, Karanganyar

Kronologi kejadian berawal sekitar pukul 07.30 WIB datang KBM Daihatsu Luxio warna hitam dengan stiker loreng no.Pol  AD 1640 ZU berhenti di nosel pertalite paling Utara dan KBM menghadap ke barat, kemudian Puji Raharjo operator SPBU melakukan pengisian BBM jenis pertalite terhadap KBM LUXIO tersebut sebesar Rp.300 ribu atau 30 liter dan baru mengisi sekira Rp.100 ribu sudah terjadi ledakan dari KBM dan menjalar ke nosel SPBU.

Setelah itu Aji Kurniawan menghubungi pemadam kebakaran, dan pada Pukul 08.30 WIB Kebakaran berhasil dipadamkan. Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, namun kerugian mencapai ratusan juta rupiah.

 

Kontributor: Riyanto

Editor: Rian

Banner IDwebhost